Apa itu ingkaran atau negasi?
- Negasi ( Ingkaran, atau penyangkalan)
Adalah
pernyataan
yang nilai kebenarannya
berlawanan dengan
pernyataan asalnya,
negasi dari
pernyataan p dinotasikan
dengan
~p. Jika pernyataan
p bernilai benar
maka pernyataan
~p bernilai salah,
begitu
pun sebaliknya.
- Menyangkal nilai kebenaran pernyataan semula dengan menambahkan kata “tidak” atau “tidak benar bahwa” pada pernyataan semula.
Tabel
kebenaran
ingkaran
atau
negasi
p | ¬p |
---|---|
B | S |
S | B |
Keterangan
B = Benar
S = Salah
Jika p bernilai benar, maka ~p bernilai salah. Sebaliknya, jika p bernilai salah, maka ~p bernilai benar.
Bentuk ~p biasa dibaca "bukan p", "tidak p", "tidak benar bahwa p", dsb.
Berikut adalah contoh dalam matematika:
- p: Besi memuai jika dipanaskan (pernyataan bernilai benar)
- ~p: Besi tidak memuai jika dipanaskan (pernyataan bernilai salah).
Contoh lain:
- p: Semua unggas adalah burung.
- ~p: Ada unggas yang bukan burung.
Dalam kehidupan sehari-hari, kita seringkali menemui orang menggunakan pernyataan negasi atas pernyataan orang lain… yang berujung pada pertengkaran.
Contoh
soal
dan
pembahasan
a) Senin
adalah hari
setelah selasa
b)
Surabaya terletak di
kalimantan
Jawab:
a) Senin
adalah hari
setelah setelah
selasa (benar)
Negasinya:
Tidak benar
bahwa Senin
adalah hari
setelah selasa
(salah)
b)
Surabaya terlatak di
Kalimantan (salah)
Negasinya:
Surabaya tidak terletak
di Kalimantan (benar)
2. Tentukan
ingkaran dari
setiap pernyataan
berikut ini.
a)
q: 7 adalah bilangan
prima.
b)
s: 3 adalah faktor
dari
13.
Jawab:
a) Ingkaran
dari q:
7 adalah bilangan
prima.
~q: Tidak
benar 7 adalah
bilangan
prima, atau
~q:
7 bukan bilangan
prima.
b) Ingkaran
dari s:
3 adalah faktor
dari
13.
~s: Tidak
benar 3
adalah faktor
dari
13, atau
~s:
3 bukan faktor
dari
13.
3. Tentukan
ingkaran atau
negasi dari
setiap pernyataan
berikut ini.
a)
19 adalah bilangan
prima.
b)
½ adalah bilangan
bulat.
c)
Salah bahwa
1 – 4 = -3.
d)
4 adalah faktor
dari
60.
e)
100 habis dibagi
2.
f) Semua
burung berbulu
hitam.
g) Semua
bilangan asli
adalah bilangan
cacah.
h)
Ada bilangan bulat
yang bukan bilangan
cacah.
Jawab:
a.) p: 19 adalah bilangan prima.
~p: Tidak benar 19 adalah bilangan prima.
b.) q: ½ adalah bilangan bulat.
~q: ½ bukan bilangan bulat.
c.) r: Salah bahwa 1 – 4 = -3.
~r: Benar bahwa 1 – 4 = -3.
d.) s: 4 adalah faktor dari 60.
~s: 4 bukan faktor dari 60.
e.) t: 100 habis dibagi 2.
~t: Tidak benar bahwa 100 habis dibagi 2.
f.) u: Semua burung berbulu hitam.
~u: Tidak semua burung berbulu hitam.
g.) v: Semua bilangan asli adalah bilangan cacah.
~v: Tidak benar bahwa semua bilangan asli adalah bilangan cacah.
h.) w: Ada bilangan bulat yang bukan bilangan cacah.
~w: Ada bilangan bulat yang merupakan bilangan cacah.
4. Misalkan
p adalah pernyataan
“Semua penduduk
miskin di
Indonesia menerima subsidi
yang berasal dari
dana kompensasi
BBM”.
a) Tentukan
ingkaran p.
b) Pernyataan
“Semua penduduk
miskin di
Indonesia tidak menerima
subsidi
yang berasal dari
dana kompensasi
BBM” bukan merupakan
ingkaran p.
Berilah penjelasannya.
Jawab
a)
p: Semua penduduk
miskin di
Indonesia menerima subsidi
yang berasal dari
dana kompensasi
BBM
~p:
Tidak semua
penduduk miskin
di Indonesia menerima subsidi
yang berasal dari
dana kompensasi
BBM.
Sumber: Powerpoint kelompok 1
jangan lupa untuk share jika dirasa materi ini bermanfaat, dan berkomentar jika ingin bertanya atau menyampaikan saran maupun kritik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar